Tips Mudah Memahami penggabungkan kata menjadi kalimat dalam bahasa Mandarin

Dari fans belajar bahasa Mandarin di facebook beberapa hari yang lalu ada pertanyaan : “Bagaimana caranya belajar bahasa mandarin biar kita cepat ingat, kadang kalau mengartikan per-kata bisa berbeda artinya, misalnya “你好吗?Nǐ hǎo ma ” artinya apa kabar,namun jika diartikan per-kata : kamu baik?. . . Jadi kalau digabungkan berbeda artinya, bagaimana ya kita bisa memahaminya??” Ini dia beberapa tips untuk memahami penggabungan kata menjadi kalimat dalam bahasa Mandarin…

1. Ingatlah kalau bahasa Mandarin memiliki perbedaan tata bahasa dengan bahasa Indonesia

2. Untuk belajar Bahasa Mandarin dengan tepat itu lebih kepada memahami maksud istilahnya secara keseluruhan, kalau kita menerjemahkannya secara harafiah/per-kata, berarti kita harus memiliki padanan kata yang tepat dalam bahasa indonesia, contohnya kalimat 你好吗? Nǐ hǎo ma, Nǐ=kamu hǎo=baik ma=apakah/kah? secara harafiah arti kalimat 你好吗? adalah kamu baikkah?, secara per-kata kita memahami artinya menanyakan kabar, namun padanan kata yang paling tepat untuk mengartikan 你好吗? ke dalam bahasa indonesia tentu saja, Apa kabar? contoh lain dalam ungkapan 晚安wǎnān, 晚 = malam, 安=damai, diterjemahkan secara harafiah menjadi damai malam, namun ungkapan tersebut sebenarnya memiliki makna selamat malam.

3. Sebenarnya untuk menggabungkan kata dalam bahasa Mandarin tidak sulit, Beberapa orang yang pernah tinggal di China dan tidak bisa berbahasa Mandarin tetap bisa berkomunikasi dengan mengandalkan kamus, mereka biasanya hanya menggabungkan kata-per kata secara gamblang tanpa tata bahasa yang tepat, misalnya untuk mengatakan saya mau makan mereka biasanya melihat kamus dan menemukan kata 我Wǒ : saya, 要yào: mau, 吃chī: makan, sehingga ketiga kata tersebut digabungkan menjadi 我要吃 Wǒ yào chī, kalimat ini sudah benar secara struktur, namun kurang tepat secara penggunaan, karena biasanya sesudah kata kerja 吃chī iikuti dengan objeknya, makan nasi : 吃饭chīfàn, makan roti : 吃面包 chī miànbāo. Cukup mudah kan? kita hanya perlu memahami kata,arti dan makna keseluruhannya setelah digabungkan dan mencari tau apakah kalimat/ungkapan itu telah benar dalam penggunaannya. Jadi tetap saja, harus sering-sering nonton Tv/film/drama mandarin, untuk melatih rasa bahasa dan terbiasa dengan istilah-istilahnya, sehingga kita mudah memahaminya…
~ 加油!

6 Comments on “Tips Mudah Memahami penggabungkan kata menjadi kalimat dalam bahasa Mandarin”

  1. Bisa kasih tau gak gimana cara baca tulisan mandarin yang bener….karena sepertinya tulisan n cara bacanya sedikit berbeda ya…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *